Gmail telah menjadi identitas digital yang boleh dikata wajib. Semua pengguna internet saat ini pasti memiliki akun Gmail. Karena posisinya yang vital, Google menerapkan standar validasi yang ketat untuk setiap akun gmail yang aktif.
Standar validasi akun gmail yang utama adalah validasi 2FA ke nomor handphone aktif, ataupun validasi ke gawai pintar (smartphone) yang sebelumnya sudah terhubung. Tapi kadangkala, Anda sedang tidak punya akses ke gawai pintar, sehingga mengalami kendala untuk login ke akun gmail di perangkat yang baru.
Untuk mengantisipasi kejadian demikian, ada baiknya Anda men-generate backup code untuk akun gmail Anda, sehingga bisa digunakan untuk validasi login kapanpun, dimanapun, tanpa perlu melakukan validasi via gawai pintar.
Langkah-Langkah
Berikut langkah-langkah untuk generate backup code gmail:
1. Di akun gmail Anda, klik icon avatar, kemudian klik Manage your Google Account.
2. Klik Security, klik Backup codes.
3. Klik Get backup codes. 4. Akan muncul list backup code, klik Download codes. Simpan file kode tersebut baik-baik.Cara Menggunakan
1. Login ke gmail, pilih Try another way.
2. Klik Enter on of your 8-digit backup codes, lalu masukkan salah satu kode yang sebelumnya sudah Anda download.